Gaji Kurir Shopee Xpress – Seperti kita ketahui, pada era digital dan perkembangan teknologi berbasis internet saat ini sudah mengubah cara masyarakat berbelanja. Plaftorm digital seperti Shopee, kini merupakan sebuah marketplace paling diminati kebanyakan orang karena belanja bisa dilakukan secara mudah dan praktis.
Selain menyediakan sarana untuk belanja secara online, platform dengan ciri khas warna orange ini juga menyediakan berbagai fitur menarik seperti cek ongkir dan cek resi. Tidak hanya itu, jasa pengiriman dari kurir maupun agen Shopee Xpress juga berperan penting atas operasional e-Commerce tersebut.
Bukan hanya itu, tidak sedikit individu yang menerima penawaran untuk menjadi mitra dari Shopee seperti menjadi agen maupun kurir. Kendati bukan merupakan karya anak bangsa, aplikasi belanja online tersebut tentunya telah membantu seluruh masyarakat tanah air karena telah menyediakan lapangan pekerjaan.
Apabila salah satu dari kalian berminat menjadi mitra e-Commerce tersebut, alangkah baiknya simak rangkuman berikut sampai selesai. Karena masojol akan memberikan informasi seputar gaji kurir Shopee Xpress secara lengkap dan terperinci.
Sistem Kerja Kurir Shopee Xpress
Sebelum membahas besaran gaji kurir, adapun kalian harus mengetahui bahwasanya terdapat sistem kerja Shopee Xpress dimana cukup berbeda dengan jasa ekspedisi lain. Terdapat beberapa hal penting guna diperhatikan saat bekerja sebagai pengirim paket.
Dalam hal ini, kurir Shopee Xpress menggunakan sistem Shift atau jam kerja bergantian sesuai dengan jadwal operasional sesuai pihak terkait. Kurir nantinya akan melakukan pekerjaannya selama 6 hari dalam waktu satu minggu dan nantinya jadwal akan diubah setiap 2 bulan berikutnya. Untuk lebih jelasnya, berikut sistem kerja Shopee Xpress:
- Penerapan sistem kerja Shift
- Kurir diwajibkan hadir sesuai dengan jadwal yang diberikan
- Kurir Shopee Xpress mengambil berkas berisikan informasi mengenai pengiriman barang
- Menyusun paket secara rapi disesuaikan dengan data
- Bersedia mengantarkan paket sampai tujuan atau penerima
- Ketika sedang mengirim paket, kurir juga bisa menjemput atau pick up pesanan seseorang dari seller
- Jika barang telah tiba di kantor operasional Shopee Xpress sebelum jam 13:00 maka harus diantarkan pada hari itu juga
- Jika barang sampai setelah pukul 13:00 maka dikirimkan pada hari selanjutnya
- Operasional kerja akan diubah selama 2 bulan sekali
- Wajib kerja selama 6 hari dan diberikan libur selama 1 hari
Jika kalian berminat dan sanggup dengan sistem kerja kurir Shopee Xpress, terdapat beberapa hal untuk dipenuhi seperti halnya mempunyai dokumen data diri dan berkas lain sesuai ketentuan dari developer.
Syarat Menjadi Kurir Shopee Xpress
Setelah memiliki gambaran cara kerja kurir Shopee Xpress, kalian juga harus mempersiapkan beberapa dokumen pelengkap sesuai ketentuan dari pihak terkait guna mendaftar. Adapun syarat menjadi petugas pengiriman paket untuk dipenuhi oleh kandidat kurir seperti di bawah ini.
- Jenis kelamin laki-laki
- Minimal usia 18 tahun dan maksimal 35 saat pendaftaran
- Pendidikan terakhir calon kurir SMA/ SMK atau sederajat
- Mempunyai kendaraan pribadi
- Memiliki Surat Izin Mengemudi atau SIM
- Memiliki perangkat smartphone untuk menghubungi seller maupun penerima
- Mampu berkomunikasi secara baik
- Mengetahui daerah operasional sesuai area yang ditetapkan
- Dalam kondisi sehat jasmani serta rohani
- Melampirkan SKCK (Dapat menyusul)
Setelah dirasa sanggup dengan sistem kerja dan syarat yang ditentukan oleh pihak tersebut, kalian bisa mendaftarkan diri secara langsung. Untuk mencari informasi seputar lowongan pada bagian kurir, bisa ditemukan pada halaman resmi Shopee Xpress di spx.co.id.
Gaji Kurir Shopee Xpress
Berbicara mengenai gaji kurir Shopee Xpress pada umumnya tidak akan selalu memiliki besaran sama, karena besaran nominal ditentukan dari setiap paket yang telah dikirim atau diterima oleh pembeli. Adapun untuk setiap barang ditetapkan pihak Shopee sebesar Rp2.213.
Maka dari itu, untuk menghitung besaran gaji bisa dilakukan perhitungan berdasarkan jumlah barang dimana telah dikirimkan. Apabila dalam kurun waktu 1 bulan kurir bekerja selama 26 hari, dan setiap harinya mengirimkan sebanyak 100 barang. Maka bisa dihitung sebagai berikut.
- Rp2.213 x 70 paket= Rp154.910 per hari
- Rp154.910 x 26 hari kerja= Rp4.027.660
Akan tetapi, kalian juga harus mengetahui bahwa skema hitung gaji tergantung pada wilayah operasional Shopee Xpress. Selain itu, nantinya kurir tidak hanya mendapatkan gaji pokok. Namun, bisa saja menerima tunjangan maupun bonus berdasarkan ketentuan berlaku.
Fasilitas tersebut meliputi bonus kinerja, tunjangan untuk merawat kendaraan, sejumlah uang makan dan bensin. Besaran nominal sokongan ini juga tentu berbeda dengan gaji kurir Cahaya Logistik, karena hal ini ditentukan berdasarkan kebijakan pengelola masing-masing jasa ekspedisi.
Jadwal Ambil Paket Kurir
Setelah mengetahui sistem kerja, syarat, dan besaran gaji. Jika memang benar kalian berminat untuk menjalani profesi tersebut juga harus memahami jadwal ambil paket kurir atau pickup. Terdapat beberapa ketentuan dari pihak terkait sesuai dengan jenis layanan ekspedisi seperti di bawah ini.
Shopee Xpress Standard
Layanan tersebut merupakan jasa pengiriman barang penawaran Shopee untuk proses ekspedisi reguler. Apabila pembeli berniat melakukan cek resi Shopee Xpress standard, nantinya informasi akan menampilkan status sedang dikirim.
Waku Request | Pengambilan |
---|---|
Pukul 00:00 – 20:00 | Pengambilan paket pada hari tertentu mulai dari 08:00 sampai 20:00 |
Pukul 20:01 – 00:00 | Pengambilan dilakukan esok hari mulai jam 08:00 hingga 20:00 |
Shopee Xpress Hemat
Layanan Hemat yaitu, jasa pengiriman paket yang ditawarkan pihak Shopee untuk mengirim barang dengan ongkir dimana bisa dikatakan murah. Akan tetapi, pada saat suatu produk dikirimkan biasanya memakan waktu lebih lama dibanding jenis layanan lain.
Waku Request | Pengambilan |
---|---|
Pukul 00:00 – 20:00 | Pengambilan paket pada hari tertentu mulai dari 08:00 sampai 20:00 |
Pukul 20:01 – 00:00 | Pengambilan dilakukan esok hari mulai jam 08:00 hingga 20:00 |
Shopee Xpress Sameday
Fasilitas ini adalah akomodasi jasa kirim melalui platform yang sama supaya proses antar paket bisa dilakukan secara cepat. Pembeli dari marketplace Shopee nantinya berkesempatan menerima pesanan pada hari yang sama saat membeli suatu produk.
Waku Request | Pengambilan |
---|---|
Pukul 00:00 – 20:00 | Pengambilan paket pada hari tertentu mulai dari 08:00 sampai 20:00 |
Pukul 20:01 – 00:00 | Pengambilan dilakukan esok hari mulai jam 08:00 hingga 20:00 |
Shopee Xpress Instant
Berikutnya layanan Instant yang merupakan jasa kirim barang dengan ketentuan pengiriman maksimal memakan waktu 3 jam. Namun, fasilitas ini memiliki batasan berat lebih kecil dibanding ketiga jenis lain.
Waku Request | Pengambilan |
---|---|
Pukul 00:00 – 20:00 | Pengambilan hari yang sama mulai jam 08:00 sampai 20:00 |
Pukul 20:01 – 00:00 | Pengambilan esok hari mulai 08:00 sampai 20:00 |
Akhir Kata
Sebenarnya, besaran gaji kurir Shopee Xpress sendiri bergantung pada operasional setiap wilayah. Maka, besaran nominal dan skema perhitungannya sangat mungkin berbeda untuk tiap daerah. Namun, dengan adanya lapangan pekerjaan ini tentu saja memudahkan semua kalangan masyarakat.
Sekian informasi yang bisa masojol.com sampaikan, semoga bermanfaat dan bisa menambah wawasan seputar gaji profesi serta pengetahuan bagi kalian dimana berkeinginan menjadi seorang kurir Shopee Xpress.